Kamis, 04 Januari 2018

Dolar Kanada Melemah Tipis, Harga Minyak Masih Mendukungnya.

Dolar Kanada Melemah Tipis, Harga Minyak Masih Mendukungnya.


Dolar Kanada sedikit melemah terhadap terhadap mata uang AS pada hari Rabu hingga Kamis menjelang siang namun bertahan dalam kisaran harga tertinggi dua setengah bulan yang disentuh pada sesi sebelumnya karena harga minyak mentah AS yang kembali naik dan para investor pun mengalihkan perhatian mereka pada data ketenagakerjaan AS dan Kanada yang dijadwalkan rilis di akhir pekan ini.

Pada Kamis pagi dolar Kanada diperdagangkan di C$1,2550 terhadap dolar AS. Pada akhir sesi Rabu perdagangan dolar AS versus loonie ditutup naik di C$1,2533.

Shaun Osborne, kepala strategi mata uang di Scotiabank, mengatakan "Saya pikir kita telah melihat beberapa bargain hunting pada dolar AS".

Dolar AS menguat karena data manufaktur dan konstruksi AS yang optimis dan setelah catatan dari pertemuan kebijakan terakhir Federal Reserve menunjukkan bank sentral tersbeut tetap berada di jalur untuk menaikkan suku bunga beberapa kali pada tahun ini.

Loonie menyentuh tingkat intraday terkuatnya sejak 20 Oktober di $1,2499. Mata uang Kanada telah mendapat dorongan selama beberapa minggu terakhir oleh data domestik yang kuat dan harga minyak mentah yang melonjak ke level tertinggi dalam dua setengah tahun.

Harga minyak mentah AS berakhir naik 2,1 persen pada $61,63 per barel, dibantu oleh hari keenam kerusuhan di Iran, salah satu negara anggota OPEC, dan data ekonomi kuat dari AS dan Jerman.

Peningkatan harga minyak dapat membatasi kemunduran dolar Kanada lebih lanjuta menjelang laporan pekerjaan AS dan Kanada.

Laporan ketenagakerjaan Kanada untuk periode Desember dan data perdagangan untuk periode November akan dirilis pada hari Jumat, yang dapat membantu membimbing ekspektasi pasar erhadap kenaikan suku bunga tambahan dari Bank of Canada (BoC) pada tahun ini. Bank sentral Kanada meningkatkan suku bunga acuan untuk pertama kalinya dalam tujuh tahun di bulan Juli dan kemudian kembali di bulan September pada tingkat 1 persen. Pasar uang memperkirakan kenaikan suku bunga lebih lanjut akan dilakukan di tahun 2018.


Sumber berita: SignalTrading78, BNN Canada

Tidak ada komentar:

Posting Komentar